KABAR

KABAR
Home » , » Penampilan Forum Komunikasi Siswa Progresif (FKSP) diserbu Oleh Penonton

Penampilan Forum Komunikasi Siswa Progresif (FKSP) diserbu Oleh Penonton

fksp tampil pentas seni
Kampung Baru Sulewatang, 20/07/2014

fksp adegan dramax
seperti biasa sudah menjadi tradisi disetiap daerah yang mayoritas orang Islam mengadakan Nuzulul Qur' an disetiap Bulan Suci Ramadhan yang tentunya dengan menampilkan Lomba-lomba yang Bernuansa Islam dalam setiap kegiatanya, seperti di Kampung Baru memperlombakan kegiatan yang berhubungan dengan keagamaan seperti Tilawah, Adzan  dll.

Dalam kesempatan berbahagia tersebut Forum Komunikasi Siswa Progresif FKSP mendapat Undangan untuk bisa menghadiri acara penutupan dengan menampilkan teater.
Teater yang berdurasi sekitar 20 menit ini mendapat banyak perhatian dari masyarakat sehingga para panitia pelaksana kegiatan kewalahan dalam mengontrol para penonton yang hadir,

fksp tampil di sulewatang kamp baru
menurut salah seorang yg dihubungi di kampung Baru mengatakan "penampilan teater sudah lama dinanti-nantikan oleh masyarakat Sulewatang, apa lagi kalau dari Organisasi FKSP yang hadir karena ceritanya sangat merakyat mereka juga diselingi dengan canda tawa sehingga merasa sangat terhibur" tutus salah seorang yg enggan disebut namanya.

ditempat yang terpisah juga pemuda remaja masjid kampung baru sulewatang juga menyampaikan ucapan terima kasihnya karena mereka juga melatih anak-anak remaja masjid untuk bisa memainkan drama/ teater dan mereka juga mengharapkan hubungan kerja sama yang tidak hanya terjalin hari ini saja tapi untuk selama-lamanya.

fksp diseru penonton
teater yang menceritakan seorang pelajar yang menderita karena kemiskinan sampai-sampai harus menghalakan segala cara untuk mendapatkan uang, menjadi sebuah gambaran dimasyarakat bahwa kejahatan biasanya terjadi karena adanya kondisi sosial yang memaksa bahkan ibunya harus meninggal karena sakit-sakitan yang memaksa mereka harus berbuat yang keluar dari rel yang seharusnya dia kerjakan


0 komentar:

Posting Komentar